Soal dan Pembahasan Dentine Tahun 2015 No. 6-10



6. Pengaruh jamur dalam kehidupan manusia, hewan, dan tumbuhan adalah:
I. Penicillium requeforti – berperan dalam pembuatan keju
II. Ustilago maydis – saprofit pada kotoran hewan
III. Aspergillus niger – untuk menjernihkan sari buah
IV. Agaritus campetris – sebagai bahan makanan
V. Xyloria tabacina – penyubur tanaman petai cina
Manakah dari kombinasi pernyataan di atas yang benar?
(A) I, III, V (D) II, IV, V
(B) I, II, IV (E) I, III, IV
(C) II, III, V


Pembahasan :

1. Penicillium camemberti dan Penicillium roqueforti dimanfaatkan manusia untuk meningkatkan kualitas keju.
2. Ustilago maydis adalah cendawan yang menyebabkan penyakit gosong bengkak pada jagung (corn smut). Cendawan ini merupakan dimorfik, artinya dalam siklus hidupnya dapat terjadi dua bentuk, yaitu membentuk sel khamir dan membentuk miselium.
3. Aspergillus niger memiliki fungsi sebagai penghasil asam sitrat dan fermentasi pakan ternak. Selain itu, A. niger juga memproduksi gallic acid. Gallic acid merupakan senyawa fenolik yang biasa digunakan dalam industri farmasi dan juga dapat menjadi substrat untuk memproduksi senyawa antioksidan dalam industri makanan
4. Agaritus campetris adalah jenis jamur yang biasanya dibudidayakan oleh manusia dan digunakan sebagai bahan makanan.
5.Xyloria tabacina merupakan jamur yang berperan parasit pada petai cina

7. Ditemukan organisme mutiseluler dengan ciri-ciri sebagai berikut: banyak ditemukan dalam bentuk lembaran dan batang, reproduksi vegetatif dengan zoospore berflagel ganda, reproduksi generatif dengan isogami atau oogami, umumnya dikenal sebagai alga laut serta kelompok terbesar dan paling kompleks diantara protista yang menyerupai tumbuhan. Organisme tersebut kemungkinan adalah…
(A) Turbinaria (D) Volvox globator
(B) Vaucheria (E) Euchema spinosum
(C) Chlamydomonas

Jawaban : A

Pembahasan :
Turbinaria hidup di daerah pantai atau di laut. Turbinaria memiliki ciri :
1. hidup dengan melekat pada bebatuan
2. berwarna coklat
3. batang tubuhnya berbentuk silinder, tegak, kasar, dan terdapat bekas percabangan.
4. tidak dapat dibedakan antara akar, batang dan daun.

Morfologi
- Tubuh berbentuk seperti benang.
- Panjang mencapai piluhan meter.
- Helaian thallus berbentuk bulat yang dipinggirnya bergerigi.
- Terdapat reseptakel sebagai alat perkembangbiakan.

Anatomi
- Terdapat pigmen fikosantin, klorofil dan xantofil.
- Dinding sel terdiri atas selulosa, pektin dan asam algin
- Asam algin berfungsi untuk pembuatan cat.
- terdapat konseptakel dalam rongga tubuh yang berfungsi menghasilkan gamet.

Reproduksi
- Reproduksi vegetatif dengan cara fragmentasi (pemisahan).
- cara generatif dengan isogami dan oogami.

Manfaat
- Digunakan dalam pembuatan ice cream.

Klasifikasi : Plantae, Phaeophyta, Phaeophyceae, Fucales, Sargassaceae, Turbinaria, Turbinaria sp.

8. Karakter manakah yang mendukung kepik dimasukkan dalam ordo Hemiptera?
I. Sayap depan keras
II. Sayap belakang merupakan sayap membran
III. Umumnya merupakan herbivora
IV. Warna sayap cerah
V. Tipe mulut penusuk penghisap
VI. Sayap depan lebih kecil

(A) I, II, IV, V (D) II, III, V, VI
(B) I, II, III, V, VI (E) I, II, III, IV, V
(C) I, II, V, VI

Jawaban : C

Pembahasan :

Ciri-ciri dari ordo hemiptera (kepik sejati, misalnya walang sangit, kutu daun)
1. Mengalami metamorfosis tidak sempurna
2. Sayap depan keras
3. Sayap belakang merupakan sayap mebran
4. Omnivora dengan memakan cairan tubuh
5. Warna sayap tidak cerah
6. Tipe mulut penusuk penghisap
7. Sayap depan lebih kecil


9. Drainage type of poryphera which has radial channels walled koanosit is
(A) Rhagon (D) Leuconoid
(B) Asconoid (E) Porocite
(C) Syconoid

Jawaban : C

Pembahsan :

Porifera terdiri dari 3 tipe, antara lain :
1. Tipe ascon
tipe ascon ini memiliki saluran air yang sederhana. Air masuk melalui pori-pori tubuhnya lalu melalui spongocoel atau rongga tubuh dan keluar melalui oskulum.

2. Tipe sycon
Tipe sycon ini mempunyai saluran air radial yang mempunyai koanosit. Air dari luar memasuki tubuhnya memalui pori-pori lalu menuju saluran radial yang berdinding koanosit selanjutnya menuju spongocoel dan keluar melalui oskulum.

3. Tipe raghon atau leucon
tipe raghon ini mempuntai saluran air yang kompleks dan rumit. Lebih rumit dari pada tipe sycon.

10. Probiotic drink is one of products that uses microorganisms to support health. Probiotic itself means
(A) Uses microorganisms (D) Contain vitamin
(B) Without preservatives (E) Contain alive microorganisms
(C) Uses transgenic microorganisms

Jawaban : A

Pembahasan :

Probiotik adalah mikroorganisme hidup yang dimanfaatkan manusia untuk memberikan efek atau dampak baik terhadapa inangya

0 komentar:

Posting Komentar

Jika ada yang kurang jelas atau terjadi kesalahan dalam artikel di atas, tolong beri tahu kami dengan berkomentar. Mohon berkomentar dengan santun dan mengedepankan akhlak mulia. Terima Kasih.